Peluang Usaha Jasa Cetak Kalender Unik

Usaha Jasa Cetak Kalender Unik
Peluang usaha jasa cetak kalender unik sangat menguntungkan untuk dijalankan. Pada zaman ini masyarakat disibukkan oleh berbagai aktivitasnya masing-masing. Dari bangun tidur sampai tidur lagi sudah penuh dengan jadwal aktivitas. Setiap jam sudah penuh terisi dengan bermacam-macam aktivitas. Walaupun, ada pula orang yang tidak memanfaatkan waktu tersebut dengan baik. Malah menyia-nyiakan waktu yang ada. Sungguh akan kecewa di kemudian hari nanti. Sebab tidak mendapatkan manfaat dari waktu yang ada.
Aktivitas sehari-hari selalu terjadwal dengan baik. Demikian pula dengan rencana aktivitas untuk beberapa hari ke depan atau beberapa bulan ke depan. Bahkan ada yang beberapa tahun ke depan sudah direncanakan saat ini. Mereka sudah mengatur jadwalnya dengan rapi.  Detail kegiatan juga tertulis dengan baik. Waktu juga harus diatur dengan serapi mungkin.
Perencanaan penting sekali dalam menyiapkan sebuah kegiatan, baik kegiatan pribadi maupun untuk organisasi besar atau kecil sekalipun. Gagal merencanakan bisa disebut merencanakan kegagalan. Begitulah kata orang bijak. Maka, penting sekali untuk merencanakan sebaik mungkin setiap kegiatan kita. Rencana hendakanya ditulis rapi dan jelas. Mudah dibaca oleh kita. Bahkan setiap waktu bisa kita lihat.
Cetak Kalender Unik

Ada sebuah kertas yang bisa dipakai untuk penulisan rencana ini. Kertas yang agak besar. Dan bisa dipasang pada ruangan atau tempat yang mudah dipandang kita. Sebetulnya, kertas tersebut bisa kita ganti dengan sebuah kalender. Sama fungsinya. Kalender memberikan informasi tanggal dalam dua belas bulan selama satu tahun atau bahkan ada yang dua tahun. Tampilan kalender yang unik sangat disukai banyak orang. Dari sedikit penjelasan di atas, ada sebuah peluang usaha sebenarnya yang bisa kita ambil. Apalagi kalau bukan peluang usaha jasa cetak kalender unik. Setiap rumah mempunyai kalender. Tidak memandang itu orang kaya atau miskin, rakyat biasa atau pejabat, berpendidikan rendah atau tinggi. Bahkan satu rumah biasa kita jumpai tidak hanya satu kalender. Di ruang tamu ada, di kamar ada, di dapur ada, dan sebagainya. Satu rumah saja ada lebih dari dua kalender, betapa besar jumlahnya  bila dikalikan seluruh rumah yang ada di negeri ini. Di tambah lagi jumlah kalender di kantor-kantor instansi pemerintah. Maupun juga di perusahaan atau berbagai toko yang tersebar di seantero nusantara. Di dalam satu kantor saja, setiap orang bisa memiliki satu kalender. Bila jumlah pekerja di kantor tersebut ada lima puluh orang, maka satu kantor saja ada lima puluh kalender.

Ada beberapa jenis bentuk kalender. Setidaknya ada dua jenis. Pertama, Kalender meja. Kalender ini bentuknya kecil. Dapat dipindahkan dengan mudah, biasa ditaruh di meja kerja atau meja di rumah. Bahan kertasnya biasa agak tebal. Kedua, kalender dinding. Bentuknya agak besar dan biasa dipasang di dinding. Namun, ukurannya bisa berbeda-beda. Tapi diantara ukuran tersebut tidak jauh bereda antara satu sama lain. Yang jelas, kalender tersebut memuat tanggal dalam dua belas bulan dan dibaca kelihatan jelas. Di dalam kalender juga hendaknya juga memuat keterangan hari libur nasional serta jadwal waktu sholat. Boleh juga ditambah keterangan lainnya yang dianggap perlu.
Nah, dalam menjalankan usaha jasa cetak kalender unik ini, ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dan dilaksanakan. Hal ini untuk kesuksesan usaha kita nantinya. Berikut ini beberapa hal yang perlu kita perhatikan:
1. Punyailah kemampuan mendesain bentuk kalender secara unik
Keahlian mendesain sebuah kalender sangat penting sekali. Kita harus mampu menawarkan bentuk, warna, model, tulisan dari kalender yang berbeda dengan kebanyakan yang ada. Tugas mendesain kalender bisa dengan mudah dilakukan dengan bantuan program komputer semacam corel draw, misalnya. Namun, bila Anda tidak atau belum mempunyai keahlian mengoperasikan program di komputer tersebut, Anda bisa juga menggunakan jasa orang lain. Tapi, ide dan gagasan harus muncul dari kita sendiri. Ini untuk menjamin keunikan dan keaslian produk. Bukan sekedar tiru meniru saja dari kalender yang sudah ada. Kreativitas amat dibutuhkan dalam hal ini.
2. Promosikan produk kita sebaik mungkin
Mau tidak mau, kegiatan mempromosikan produk kita harus dilakukan. Setidaknya, dengan mempunyai contoh-contoh produk yang sudah jadi kita buat. Boleh juga sekadar foto maupun gambarnya. Asalkan calon konsumen bisa dengan jelas mengetahui seperti apa produk kalender yang bisa kita kerjakan. Sekali lagi keunikan kalender amat penting. Kebanyakan kalender hanya berupa itu-itu saja. Maka tugas kita untuk menyajikan yang berbeda namun tetap disukai oleh konsumen. Semisal, bentuk kalender biasanya berbentuk persegi panjang. Nah, kita menjual yang selain itu. Kita menjual yang berbentuk segitiga atau lingkaran misalnya. Ini termasuk bentuk yang unik. Kemudian lagi, foto yang ada di kalender biasanya adalah foto pemandangan alam, teknologi, maupun orang yang terkenal. Bagaimana kalau diisi di kalender tersebut foto sekeluarga seorang konsumen misalnya. Tentu semua ini tergantung permintaan konsumen. Ketika kita melakukan promosi pun juga disesuaikanlah dengan kondisi saat itu. Misal, promosi kepada sebuah sekolah. Maka kalender kita harus memuat nilai edukatif. Promosi kepada toko atau supermarket, maka didalamnya ada pesan secara tidak langsung yang berisi ajakan untuk membeli barang ke toko atau supermaket yang bersangkutan. Ini berlaku untuk kalender meja maupun kalender dinding. Untuk mempromosikan bisa digunakan berbagai media. Misal, melalui selebaran, sapnduk, banner, kartu nama, sms, siaran radio, koran, dan melalui website di internet.

3. Harga kalender harus terjangkau
Biasanya untuk mereka yang ingin mencetakkan kalender tentu tidak hanya satu atau dua saja. Paling tidak puluhan, ratusan, bahkan ribuan. Mudahkan konsumen dengan memberikan harga yang akrab. Bila mereka sudah menjadi pelanggan setia, maka jangan segan-segan untuk memberi potongan harga atau diskon.

4. Pelayanan hendaknya memuaskan konsumen
Pelayanan hendaknya penting untuk diutamakan. Bila kita menjanjikan sesuatu kepada konsumen hendaknya pula untuk menepatinya. Contohnya dalam waktu penyelesaian pengerjaan sebuah pemesanan kalender. Tidak disarankan untuk memungkiri janji. Kepercayaan adalah segalanya bagi sebuah usaha dan bisnis yang ingin berkembang. Hal satu ini sepertinya sederhana namun amat menentukan kredibilitas Anda di mata konsumen. Produk yang dipunyai oleh kita pun harus berkualitas dari sisi artistik maupun bahan. Bentuk-bentuk unik dan dari bahan yang bagus, didukung dengan harga yang terjangkau menjadikan konsumen melirik untuk memesan kalender kepada Anda.
Begitulah beberapa hal yang amat penting dalam merebut peluang usaha jasa cetak kalender unik.

Kadang banyak orang sudah ragu untuk memulai usaha bila sudah terbentur urusan modal keuangan. Ada benarnya juga bila modal uang menjadi bahan pertimbangan. Akan tetapi, modal uang sebenarnya bisa didapatkan dengan mencari investor atau mengambil sebagian uang tabungan kita. Kalau dalam usaha jasa cetak kalender unik, kita bisa menjalankan usaha ini dengan modal uang sekecil mungkin. Kita bisa membangun kerjasama dengan jasa percetakan. Tinggal kita mencari konsumen, setelah mendapat pemesanan langsung kita cetak ke percetakkan dengan diskripsi pemesanan yang lengkap sesuai keinginan konsumen. Baiklah, selanjutnya kita harus pula rajin berdoa supaya usaha jasa cetak kalender unik ini dapat berjalan sukses. Bukan tidak mungkin kehidupan berubah menjadi lebih baik dengan lancarnya usaha ini. Semoga berhasil para pembaca selalu mendapatkan keberhasilan dalam tiap usahanya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Peluang Usaha Jasa Cetak Kalender Unik