Menyimak PAFI Kota Padang Sidempuan

PAFI Kota Padang Sidempuan

Ada banyak sekali organisasi profesi. Pada umumnya setiap profesi memiliki perkumpulan atau pun organisasi. Ini sesuatu yang lazim. Di seluruh dunia hampir semua profesi memiliki organisasi. Teman-teman boleh mengambil contoh di sekitar lingkungannya masing-masing. Di lingkungan rumah teman-teman ada misalnya seorang guru. Profesi guru ini memiliki organisasi profesi. Namanya PGRI atau Persatuan Guru Republik Indonesia.


Tetangga kita mungkin ada yang menjadi seorang dokter. Para dokter itu punya organisasi profesi yang namanya Ikatan Dokter Indonesia atau sering disingkat IDI. Demikian juga para ahli farmasi. Orang-orang yang berprofesi menjadi ahli farmasi. Mereka juga memiliki organisasi profesi yang namanya PAFI. PAFI ini merupakan singkatan dari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia.


Bahkan konon organisasi PAFI ini telah lahir sejak tanggal 13 Februari 1946. Sudah cukup lama tentu usianya. Tempat berdirinya di kota pelajar yakni Yogyakarta. Orang-orang yang berprofesi di bidang keahlian farmasi memang tidak sedikit. Para apoteker, asisten apoteker, dan sarjana farmasi merupakan profesi dari bidang farmasi. Profesi ini cukup bergengsi sehingga banyak orang yang ingin menjadi seorang ahli farmasi. PAFI sendiri sudah memiliki banyak cabang di seluruh tanah air.


pafikotapadangsidempuan.org diantara alamat website cabang PAFI di daerah. Tepatnya daerah Padang Sidempuan. Sebuah kota di Propinsi Sumatera Utara. Orang yang bekerja di bidang farmasi sangatlah banyak. Maka mereka ini mesti ditampung dalam sebuah organisasi profesi. Bahkan tiap daerah pun mestinya ada cabang dari organisasi PAFI ini. Sebab banyak juga pekerja di bidang farmasi ini di berbagai daerah.


Bisa kita ambil contoh mengenai apotek saja. Cobalah kita lihat di sekitar kita. Ada banyak sekali apotek yang bisa kita temukan. Setiap apotek pastinya ada apoteker dan asisten apotekernya. Ini baru satu tempat atau wilayah saja. Maka tidak heran bila jumlah dari pekerja di bidang profesi farmasi ini sangatlah banyak. 


Dengan berhimpunnya para ahli farmasi dalam sebuah organisasi maka segala aspirasi mereka dapat tersalurkan. Termasuk para ahli farmasi di wilayah Padang Sidempuan. Semua ahli farmasi di sana bisa menjadi anggota. Para anggota dari PAFI nantinya akan mendapatkan banyak manfaat. Terlebih lagi untuk profesi ahli farmasi ini memang perlu keahlian khusus.


Dari waktu ke waktu sebuah profesi memerlukan pengembangan. Tidak boleh hanya diam begitu saja. Artinya seorang yang berprofesi sebagai ahli farmasi perlu belajar terus menerus. Selalu meningkatkan kompetensinya sebaik mungkin. Sehingga tidak akan terjadi seorang ahli farmasi menjadi ketinggalan zaman. Sebab informasi selalu berkembang.


Dengan begitu, seorang ahli farmasi akan semakin profesional. PAFI sebagaimana organisasi profesi lainnya membuat berbagai pelatihan keprofesionalan. Pelatihan yang diadakan PAFI ini akan benar-benar meningkatkan keahlian dan kemampuan para ahli farmasi. Semakin sering pelatihan dilaksanakan dan juga diikuti oleh para anggota PAFI maka semakin besar manfaat yang diperoleh. Keahlian terkait bidang farmasi semakin meningkat.


Bagi masyarakat juga akan mendapatkan manfaatnya. Kalau para ahli farmasi semakin meningkat keahliannya tentu hasil pekerjaannya juga semakin baik. Itu artinya pelayanan kepada masyarakat akan menjadi lebih baik. Akhirnya, masyarakat yang menggunakan jasa para ahli farmasi akan semakin puas dengan kinerjanya.


Peran PAFI kepada masyarakat secara umum juga ada. Misalnya mengadakan penyuluhan terkait bidang obat-obatan. Masyarakat luas terkadang masih ada yang belum tepat dan bijak dalam menggunakan obat. Misalnya mereka minum obat tanpa memperhatikan aturan pakainya. Mereka yang seperti ini perlu mendapatkan penjelasan dari PAFI supaya tepat dalam menggunakan obat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Menyimak PAFI Kota Padang Sidempuan

0 komentar:

Post a Comment